Kunci Jawaban Tema 9 kelas 5 SDHalaman 114, 115, dan 116, Subtema 2: Benda dalam Kegiatan Ekonomi

- 19 Februari 2021, 13:15 WIB
Ilustrasi makan bersama keluarga sebagai wujud kerukunan di rumah.
Ilustrasi makan bersama keluarga sebagai wujud kerukunan di rumah. /Pexels.com/fauxels.

PORTAL PASURUAN - Kunci jawaban tema 9 kelas 5 SD halaman 114-116 pada buku tematik SD kurikulum 2013 edisi revisi 2017 dapat dilihat pada artikel ini.

Sebelum melihat kunci jawaban, adik-adik harus memeriksa soal terlebih dahulu.

Pembahasan berikut hanya berfungsi sebagai pembanding dan menyakinkan jawaban adik-adik.

Baca Juga: Lirik Lagu Wali Kuy Hijrah dari Grup Band Wali, Mengajak Kepada Kebaikan dan Meninggalkan Kemungkaran

Adik-adik sebaiknya mengerjakan dahulu soal-soal pada halaman 113-115 secara mandiri maupun diskusi dengan teman.

Berikut kunci jawaban Buku Tematik Tema 9 pembelajaran 6 halaman 114-116 dirangkum PORTAL PASURUAN dari Buku Siswa SD/MI Kelas V edisi revisi 2017.

Kunci Jawaban Ayo Berlatih Halaman 114

1. Hidup rukun artinya saling menghormati, saling membantu, dan saling menyayangi. Hidup rukun hendaknya dilakukan baik di lingkungan rumah, sekolah,maupun di lingkungan masyarakat. Bagaimana kamu menciptakan kerukunan saat di rumah, disekolah, dan di masyarakat lingkungan tempat tinggalmu? Uraikan dalam kolom berikut.

Saat di rumah:

- Makan bersama keluarga.
- Menghormati orang tua.
- Menghargai saudara.
- Membantu orang tua mengerjakan pekerjaan rumah.
- Membantu anggota keluarga yang lain jika membutuhkan bantuan.

Saat di sekolah:

- Membantu teman yang kesusahan memahami materi pelajaran.
- Hormat dan patuh pada guru.
- Saling menghargai dan menghormati teman.
- Belajar kelompok bersama.
- Menghindari pertikaian atau pertengkaran dengan teman.
- Saling berbagi bekal makanan saat jam istirahat.

Baca Juga: Buka Hanya Soal Orang Ketiga, Ini 8 Alasan Seseorang Memutuskan Selingkuh dari Pasangannya

Saat di masyarakat:

- Mengikuti kegiatan kerja bakti.
- Menghargai dan menghormati tetangga.
- Menyapa tetangga.
- Membantu tetangga yang sedang membutuhkan bantuan.
- Menjenguk tetangga yang sedang sakit.

2. Apakah kerukunan bagimu memberikan rasa aman? Mengapa? Uraikan dalam kolom berikut.

Menurutku, kerukunan memberikan rasa aman. Tnpa kerukunan, hati kita tidak akan merasa tenang bahwa lingkungan sekitar yang ditinggali adalah tempat yang aman.

Kunci Jawaban Ayo Mengamati Halaman 115

1. Apa yang dikerjakan anak-anak dalam gambar? Apakah mencerminkan kerukunan saat di sekolah? Tuliskan pendapatmu pada kotak berikut.

Anak-anak pada gambar tersebut sedang membersihkan dan menata buku di perpustakaan.

Iya, kegiatan tersebut mencerminkan kerukunan di sekolah, karena menunjukkan sikap saling tolong-menolong sesama teman.

2. Apakah yang dikerjakan bapak-bapak ada gambar di atas? Di manakah sikap atai perilaku pada gambar sering dilakukan? Tuliskan pendapatmu pada kotak berikut.

Bapak-bapak sedang mengerjakan ronda malam. Kegiatan tersebut bisanya dilakukan di masyarakat lingkungan tempat tinggal.

Menurut saya, kegiatan tersebut juga menunjukkan kerukunan di masyarakat. Sebab, bapak-bapak bersatu untuk menjaga lingkungan agar tetap aman, sehingga penduduknya merasa nyaman dan tenang.

Jawaban di atas hanya sebagai contoh. Adik-adik bisa menambahkan pendapat masing-masing.

Kunci Jawaban Ayo Berlatih Halaman 116

1. Apa yang kamu lakukan saat di depan rumahmu ada kegiatan membersihkan lingkungan kerja bakti? Tuliskan pada kolom berikut.

Saya akan ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Baca Juga: Merasa Punya Passion di Bidang Kuliner? 5 Rekomendasi Jurusan Ini Bisa Jadi Dijadikan Pilihan

2. Apa manfaat dari hidup rukun?

- Menciptakan lingkungan yang aman.
- Memperluas pergaulan.]
- Terciptanya komunikasi yang baik.
- Mempererat tali persatuan.
- Kehidupan lebih harmonis, tenang, dan damai.

Demikian bahasan kunci jawaban tema 9 kelas 5 SD halaman 114-116 pada buku tematik SD kurikulum 2013 edisi revisi 201.

Jika ada yang belum jelas atau belum dimengerti bisa ditanyakan kepada guru atau orang tua. ***

 

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: Buku Tematik 7 Kelas 4 SD Kurikulum 2013 Revisi 2017


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini