Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Jatuh, Polri: Posko Ante Mortem Sudah Kita Siapkan

- 10 Januari 2021, 08:26 WIB
ilustrasi pesawat terbang.
ilustrasi pesawat terbang. /C. Cagnin/pexels.com/@cacxcagnin

PORTAL PASURUAN - Duka tengah menyelimuti dunia transportasi Indonesia. Kemarin siang, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta - Pontianak dikabarkan hilang kontak.

Beberapa saat kemudian, pesawat tersebut dipastikan jatuh di area Kepulauan Seribu sekitar empat menit setelah lepas landas.

Terkait hal itu, Polri langsung melakukan identifikasi fase pertama yaitu dengan mengambil manifest dan juga menyiapkan ante mortem.

Baca Juga: Sepuluh Bayi Dinyatakan Tewas Akibat Kebakaran di Sebuah Rumah Sakit di India

Baca Juga: Seorang Pria di California Ditangkap Oleh Polisi Setelah Ketahuan Meludahi Orang-orang Saat Jogging

Sabtu 9 Januari 2021 14.40 WIB, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak dikabarkan hilang kontak setelah 4 menit penerbangan.

Tak selang berapa lama pesawat Boeing 737-500 itu kemudian dipastikan jatuh di antara perairan Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, Jakarta.

Dilaporkan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak itu membawa penumpang 46 dewasa, 7 anak-anak, 3 bayi, pilot-kopilot, seorang safety flight officer, dan 3 awak kabin.

Terkait dengan jatuhnya pesawat Boeing 737-500 itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Muhammad Fadil Imran menyatakan keberadaan Posko ante mortem di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur telah mengidentifikasi fase pertama korban pesawat Sriwijaya Air SJ 182 tersebut.

Halaman:

Editor: Mesha Meilawati

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x