Liverpool vs Fulham, The Cottagers Curi Tiga Poin di Kandang The Reds

- 8 Maret 2021, 15:52 WIB
Mario Lemina berhasil mencuri dari Mohamed Salah sebelum melepaskan tembakan datar ke pojok gawang Alisson.
Mario Lemina berhasil mencuri dari Mohamed Salah sebelum melepaskan tembakan datar ke pojok gawang Alisson. /Twitter/@premierleague

PORTAL PASURUAN - Hasil buruk di kandang kembali menghampiri Liverpool, setelah mereka kalah 1-0 dari Fulham, yang terancam degradasi di Liga Premier Inggris pada Minggu, 7 Maret 2021 malam hari WIB.

Mario Lemina memanfaatkan kesalahan Mohamed untuk mencetak gol kemenangan di babak pertama, saat Liverpool mengalami enam kali kekalahan beruntun di Anfield.

Sementara itu, The Reds juga gagal mencetak gol di kandang sejak kekalahan 4-1 dari Manchester city bulan lalu.

Baca Juga: Robby Abbas Diserahkan ke BNN Setelah Lakukan Tes PCR

Hasil itu membuat tim Jurgen Klopp tetap berjarak empat poin dari peringkat empat klasemen Liga Premier Inggris, sedangkan Fulham menyamakan poin dengan Brighton di urutan ke-16.

"Ada saat-saat kami bisa memberi dampak lebih besar pada permainan. Kebobolan gol sebelum jeda adalah pukulan besar," ujar Klopp, seperti dikutip PORTAL PASURUAN dari ESPN.

Dia menambahkan, bahwa timnya sudah mencoba bereaksi dan mereka menunjukkan permainannya. Namun, anak asuhnya tidak berhasil mencetak gol.

Meskipun Klopp mengatakan, bahwa dia tidak akan mengalihkan perhatiannya dari Liga Premier Inggris, Liverpool membuat tujuh perubahan untuk permainan jelang pertandingan Liga Champions melawan RB Leipzig pada Rabu.

Baca Juga: Imbas Kerumunan Grand Opening Restoran di Kawasan Jakarta Barat, Rizky Billar Akan Diperiksa Polisi

Baca Juga: Atletico vs Real Madrid, Gol Karim Benzema Selamatkan Los Blancos dari Kekalahan di Derby Ibu Kota Spanyol

Di sisi lain, tim tamu yang sejak awal menguasai permainan, mempunyai peluang menit ke-30, ketika Alisson menepis sepakan Josh Maja dari jarak dekat.

Ademola Lookman menikmati sore yang mengesankan di sisi kiri dan hampir membuka skor beberapa menit kemudian, tapi tembakannya berhasil dihadang Neco Williams.

The Cottagers berhasil unggul di akhir babak pertama, ketika Andy Robertson gagal menyapu bola, dan Lemina berhasil mencuri bola dari Salah di tepi kotak untuk melakukan tembakan rendah ke sudut gawang.

Liverpool nyaris menyamakan skor dua menit setelah jeda, tetapi kiper Fulham Alphonse Areola melakukan penyelamatan bagus untuk menghentikan tendangan voli Diogo Jota di dalam kotak penalti.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Tulis Cuitan Perbanyak Vitamin N Agar Gembira, Netizen Seret Nama Nadya Arifta

Baca Juga: Shandy Aulia Unggah Foto Pelukan Bareng Suami di Bathtub Kamar Mandi, Netizen Soroti Hal Ini

Pemain pengganti Sadio Mane juga nyaris mencetak gol menit ke-70, tetapi sundulannya hanya melewati depan gawang saja.

The Reds terus menekan untuk menyamakan skor, tapi Fulham mampu bertahan untuk mengamankan kemenangan penting untuk mereka tetap tinggal di Liga premier Inggris.

"Ini kemenangan besar. Ada banyak emosi dan saya sangat bangga," ungkap bos Fulham Scott Parker.

Dia menambahkan, bahwa ia bangga dengan timnya, karena mereka mendapatkan kemenangan yang pantas mereka dapatkan.

"Kami pantas mendapatkan hasil ini dan kami pantas mendapatkan hasil yang lebih baik selama beberapa pekan terakhir," pungkas Parker.***

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: ESPN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x