Jelang Liga Champions Eropa Leg Kedua Kontra Barcelona, Neymar Dipastikan Absen

- 10 Maret 2021, 12:31 WIB
Striker PSG, Neymar meringis kesakitan akibat cedera saat timnya menghadapi Caen di babak 64 besar Piala Prancis, 10 Februari 2021.
Striker PSG, Neymar meringis kesakitan akibat cedera saat timnya menghadapi Caen di babak 64 besar Piala Prancis, 10 Februari 2021. /REUTERS/STEPHANE MAHE

Baca Juga: Aprilia Manganang Dipastikan Berjenis Kelamin Laki-laki, Andika Perkasa: Kelainan yang Terjadi Sejak Lahir

"Neymar, akan melanjutkan latihan parsial dan tetap melanjutkan pemulihan individu untuk kembali bugar," demikian ujar PSG dalam pernyataan resminya.

Setidaknya telah enam pertandingan yang telah dilalui PSG tanpa kehadiran Neymar. 1 pertandingan Ligue 1, 1 pertandingan Liga Champions dan sisanya merupakan pertandingan Piala Prancis.

Ketidakhadiran Neymar dalam skuat PSG tidak mempengaruhi performa tim. PSG telah memenangi sebanyak lima kali pertandingan dan satu kekalahan saat menghadapi AS Monaco.

Baca Juga: Mantan Atlit Voli Aprilia Manganang Resmi Ganti Status Laki-laki Akibat Hipospadia, Apa Itu?

Dilain sisi, Pochettino mendapat pujian akibat sikap yang diambil dengan tidak memaksakan sang pemain untuk bertanding.

Pada leg kedua Liga Champions Eropa kontra Barcelona, PSG telah mengantongi agregat gol 4-1. Dalam pertandingan leg pertama, Kylian Mbappe sukses mencetak tiga gol.***

Halaman:

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah