10 Potret Bahagia Keluarga Komedian Tanah Air, Mulai dari Sule, Cing Abdel Hingga Jarwo Kuat

18 Februari 2021, 13:35 WIB
Keluarga komedian Abdel Achrian dan Ruben Onsu /Foto kolase Instagram.com/rubenonsu dan Instagram.com/abdelachrian

PORTAL PASURUAN - Selain aktor dan penyanyi, Indonesia juga tidak pernah kekurangan sosok pelawak atau komedian.

Di era 70-80an, sejumlah grup lawak muncul meski saat itu stasiun televisi hanya satu. Nama yang paling diingat tentunya Warkop DKI.

Masuk era 90an, layar kaca tanah air dimeriahkan berbagai grup lawak yang diisi muka-muka baru dan fresh, seperti Patrio yang beranggotakan Akrie, Parto, dan Eko.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 9 kelas 5 SD Halaman 45, 46, 47, Subtema 1: Benda Tunggal dan Campuran

Bahkan di medio 2000an, televisi berlomba-lomba mengadakan audisi untuk menjaring pelawak-pelawak baru. Maka munculah nama-nama yang kita kenal sekarang seperti Sule dan Rina Nose.

Berjiwa humoris, para pelawak ini mampu menghadirkan kecerian, tidak hanya untuk penonton namun juga keluarganya.

Berikut potret 10 komedian bersama keluarga yang bahagia dan harmonis yang dirangkum PORTAL PASURUAN dari akun Instagram masing-masing.

1. Sule

Sule dan keluarga instagram.com/@ferdinan_sule



Komedian Sule sering menghiasi layar kaca dengan tingkah kocaknya.  Komedian asal Bandung ini wajahnya sering terlihat absurd, namun rupanya memiliki anak yang ganteng dan cantik,

Saat ini Sule sudah memiliki pendamping baru. Semakin lengkap keluarganya dan semakin terlihat kompak.

Baca Juga: Rangkuman Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas 8 SMP dan MTS, Pengertian dan Akibat Negatif Sifat Dendam

2. Andre Taulany

Andre Taulany Instagram.com/@erintaulany


Andre Taulany mengawali karir di dunia hiburan sebagai seorang musisi dengan bergabung bersama grup band Stinky.

Kini selain melawak, pria yang sempat mencalonkan jadi kepala daerah Tangerang Selatan ini terjun ke menjadi Youtuber dan memiliki tiga orang anak.

Istri Andre juga cantik super jelita bernama Rein Wartia Trigina. Usia pernikahan mereka 12 tahun dan jauh dari berita miring.

3. Parto Patrio

Parto Patrio instagram.com/@partopatrio


Parto terjun ke dunia komedi tanah air bersama grup Patrio di tahun 90an. Namanya terus melejeti saat berperan sebagai dalang di acara Overa Van Java.

Memiliki banyak anak, Parto dan istri tampak bahagia berlibur bersama.

4. Wendi Cagur

Wendi Cagur dan keluarga instagram.com/@wendicagur

Wendy dikenal lewat grup lawak Cagur. Ia tergabung bersama Denny dan Narji. Wendy selain sebagai komedian, ia juga dikenal sebagai presenter dan seorang bomber yang kerap mempertunjukan skil grafiti lewat kanal media sosialnya.

5. Denny Cagur

Denny Cagur instagram.com/@dennycagur

Denny Cagur, berasal dari grup pelawak yang sama dengan Wendy. Ia dikenal sebagai sosok kepala keluarga yang humoris. Bahkan tak jarang sang istri kerap melemparkan candaan.

Hubungan keluarga ini sangat hangat, apalagi Denny memiliki dua jagoan dalam keluarganya.

6. Eko Patrio

Eko Patrio dan keluarga instagram.com/@ekopatriosuper

Nama Eko Patrio mulai dikenal publik saat bergabung dengan grup lawak Patrio di tahun 90an.

Kini pria kelahiran Nganjuk, Jawa Timur itu disibukan dengan aktivitas sebagai politikus. Namun sesekali muncul di layar kaca.

Menikah dengan mantan model, Viona, Eko dikaruniai dua orang anak.

7. Ruben Onsu

Ruben Onsu dan keluarga Instagram.com/@rubenonsu

Ruben Onsu menikah dengan mantan personel Cherrybelle, Sarwendah. Mereka menjadi salah satu pasangan favorit netizen.

Kebahagian keluarga Ruben makin lengkap dengan kehadiran putra angkat, Betrand Peto.

8. Abdel Achrian

Abdel Achrian alias Cing Abdel dengan kelurga instagram.com/@abdelachrian

Abdel Achrian merupakan komedian yang terkenal lewat duetnya bersama Temon. Keduanya membintangi sinetron Abdel Temon Bukan Superstar.

Pelawak yang akrab dipanggil Cing Abdel ini memiliki keluarga harmonis bersama istri yang cantik dua orang putri.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 9 kelas 5 SD Halaman 29 Subtema 1: Benda Tunggal dan Campuran, Bahasan Kenampakan Alam

9. Komeng

Komeng dan keluarga instagram.com/komeng.original

Sosok satu ini bisa dibilang legenda hidup komedi modern Indonsia. Pria Betawi ini terkenal lewat program Spontan yang tayang di stasiun televisi SCTV akhir tahun 90an.

Komeng dikaruniai dua orang putra. Ia sempat memiliki anak perempuan namun meninggal.

10. Jarwo Kwat

Jarwo Kwat dan keluarga instagram.com/@jarwokuat_

Komedian paruh baya ini mulai dikenal publik kala memparodikan sosok mantan Wapres Jusuf Kalla pada 2004 lalu.

Ia pernah membentuk grup lawak bernama Diamor yang beranggotakan Komeng, Rudy Sipit, dan Mamo.

Kini Jarwo lebih banyak di rumah menghabiskan waktu bersama istri dan kedua putri cantiknya. ***

 

 

 

 

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Tags

Terkini

Terpopuler