Kunci Jawaban Tematik 5: Cuaca, Subtema 2: Perubahan Cuaca, halaman 64, Buku Siswa SD/MI Kelas 3

- 5 Februari 2021, 22:08 WIB
Saat mendung kita sebaiknya menyiapkan payung sebelum hujan.
Saat mendung kita sebaiknya menyiapkan payung sebelum hujan. /Gambar unsplash/@ewitseo

PORTAL PASURUAN - Pada subtema 2 ini Ananda kelas 3 akan membahas mengenai perubahan cuaca dan pengaruhnya terhadap kegiatan manusia sehari-hari.

Pada halaman 64 Tematik 5 ini Ananda akan menemukan ilustrasi sekelompok murid yang sedang berdiskusi mengenai perubahan cuaca yang baru saja terjadi.

Mereka berkata saat cuaca mendung, mereka sedang bermain di koridor kelas namun harus segera masuk ke dalam ruangan ketika hujan turun.

Baca Juga: Kunci Jawaban SD Kelas 6 Tema 6, Halaman 62 dan 63 Subtema 2: Membangun Masyarakat Sejahtera

Kira-kira begini percakapan yang terjadi seperti pada gambar:

Siswa A: "Apakah kalian masih ingat kejadian pada saat istirahat tadi?"

Siswa B: "Iya, saya masih ingat. Saat cuaca mendung, kita bermain di koridor kelas."

Siswa C: "Betul. Kemudian saat turun hujan, kita harus berpindah tempat. Kita harus segera masuk ke dalam ruangan."

Baca Juga: Kapolri Terbitkan Instruksi Penanganan Covid-19 dalam PPKM Jawa-Bali Jilid 2, Berikut Poin-poinnya

Siswa D: "Berarti cuaca memengaruhi kehidupan kita, ya."

Siswa E: "Ternyata, cuaca memengaruhi kegiatan kita, ya."

Mari mendiskusikan pertanyaan yang diberikan:

1. Apakah kegiatanmu berubah saat terjadi perubahan cuaca?

Jawaban: Iya, kegiatan saya berubah karena cuaca yang tiba-tiba berubah.

2. Bagaimana pengaruh cuaca terhadap kehidupan manusia?

Jawaban: Cuaca sangat berpengaruh saat manusia ingin melakukan suatu kegiatan tertentu. Contohnya kita bisa bermain di luar ruangan saat cuaca berawan karena suhu tidak terlalu panas dan ada angin sepoi-sepoi. Namun saat cuaca hujan, kita tidak bisa melakukan aktivitas di luar ruangan.

Baca Juga: Dua Kelompok Gerakkan Sosial Abad 19-20 di Tanah Air, Ada yang Didukung Kolonial Belanda

Jadi, secara umum kegiatan manusia memang ditentukan oleh perubahan cuaca di sekitar. Cuaca yang bisa berubah sewaktu-waktu membuat kita harus bisa mempersiapkan segala kemungkinan yang bisa terjadi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 kelas 5 Halaman 22 Sub Tema 1: Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan

Inilah pentingnya Ananda sekalian untuk belajar mengenai cuaca, agar Ananda dapat memperkirakan hal-hal yang bisa dan tidak bisa dilakukan pada kondisi cuaca tertentu.***

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: Tematik 5:Cuaca untuk Kurikulum 2013


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah