Cetak Gol di Laga Juventus vs Sassuolo, Christiano Ronaldo Catat Sejarah Baru

11 Januari 2021, 08:30 WIB
Christiano Ronaldo. /instagram.com/@cr7cristianoronaldo

PORTAL PASURUAN - Nama besar Christiano Ronaldo rasanya belum padam. Striker asal Portugal ini kerap membuat kejutan di banyak laga yang dijalani nya.

Pemain bola kelahiran tahun 1895 ini akan berusia genap berusia 36 tahun bulan depa. Namun tampaknya, ia masih sanggup mencetak banyak sejarah baru.

Seperti yang terjadi pada laga Juventus vs Sassuolo dini hari tadi.

Baca Juga: Tujuh Tempat Telah Dipersiapkan untuk Pelaksanaan Vaksinasi Massal di Inggris

Baca Juga: Penyanyi Miley Cyrus Tengah Berduka Karena Kehilangan Sahabatnya, Mary Jane

Striker Juventus, Cristiano Ronaldo meraih pencapaian yang belum pernah digapai pemain lain setelah menjalani pertandingan Juventus vs Sassuolo.

Laga Juventus vs Sassuolo yang digelar pada Senin, 11 Januari 2021 dini hari WIB berakhir dengan skor 3-1.

Tiga gol kemenangan Juventus dicetak masing-masing oleh Danilo Luiz da Silva (50'), Aaron Ramsey (82'), dan Cristiano Ronaldo (90').

Satu gol balasan Sassuolo dicetak oleh Gregoire Defrel pada menit ke-58.

Satu gol yang dicetak Cristiano Ronaldo pada laga itu merupakan gol ke-15 sang pemain untuk Juventus musim 2020-2021 ini.

Dikutip dari ESPN pada 11 Januari 2021, Cristiano Ronaldo menjadi satu-satunya pemain yang bisa mencetak setidaknya 15 gol setiap musim dalam rentang 15 musim secara beruntun di kompetisi top Eropa sebagaimana diberitakan Pikiran Rakyat dalam artikel yang berjudul "Cristiano Ronaldo Raih Pencapaian yang Tak Bisa Digapai Pemain Lain Usai Laga Juventus vs Sassuolo".

Baca Juga: PPKM Dimulai, Pemerintah Provinsi Jawa Barat Batasi Kegiatan dan Kedatangan Masyarakat dari Luar

Baca Juga: 29 Stasiun di Jawa Sediakan Layanan Rapid Test Antigen

Selain itu, gol Cristiano Ronaldo di pertandingan itu menjadi gol ke-759 yang dicetaknya di kompetisi resmi sepanjang karier.

Cristiano Ronaldo sukses menyamai rekor Josef Bican sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa.

Cristiano Ronaldo hanya butuh satu gol lagi untuk melampaui rekor Josef Bican dan menobatkan diri sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa.

Cristiano Ronaldo bergabung dengan Juventus dari Real Madrid pada tahun 2018.

Cristiano Ronaldo berhasil mempersembahkan gelar Serie A Italia untuk Juventus pada musim 2019-2020.

Baca Juga: Nikmatnya Sarapan dengan Serabi Hangat

Baca Juga: 'The Journey of Fit Tya Ariestya', Perjalanan Tya Ariestya Memperoleh Tubuh Ideal

Juventus kini bertengger di peringkat keempat klasemen sementara Serie A dengan perolehan 33 poin.

Juventus terpaut 7 poin dari pemuncak klasemen sementara, AC Milan.*** (Rio Rizky Pangestu/Pikiran Rakyat)

Editor: Mesha Meilawati

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler