Kenakan Jaket Merah, Jokowi Disuntik Vaksin Covid-19 yang Kedua di Istana Negara

- 27 Januari 2021, 12:20 WIB
Presiden Jokowi bersama vaksinator Abdul Muthalib sesaat setelah menerima vaksin COVID-19 dosis kedua, di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Presiden Jokowi bersama vaksinator Abdul Muthalib sesaat setelah menerima vaksin COVID-19 dosis kedua, di Istana Kepresidenan, Jakarta. /Dok.Setkab/

Dosis pertama ini dilakukan untuk memicu respons kekebalan awal.

Selang 14 hari dari pemberian dosis pertama, dilanjutkan dengan suntikan kedua yang bertujuan untuk menguatkan respons imun yang telah terbentuk sebelumnya.

“Dua dosis suntikan ini akan memicu respons antibodi yang lebih optimal dan lebih efektif di masa yang akan datang,” ujarnya seperti dikutip PORTAL PASURAN dari situs Sekertariat Kabinet.

Baca Juga: Gempa Mamuju Mengakibatkan Sejumlah Bangunan Rusak Parah, Termasuk Fasilitas Kesehatan

Penerimaan vaksinasi Covid-19 tahap kedua ini juga bersamaan dengan beberapa pejabat publik, dan sejumlah tokoh agama lainnya.

Beberapa waktu lalu, Jokowi mengungkapkan pengalamannya disuntik vaksin Covid-19 pertama.

Dirinya mengatakan tiga puluh menit usai disuntik dirinya merasa pegal-pegal.

Usai disuntik, Jokowi langsung melantik Kapolri yang baru, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo di Istana Negara, Jakarta.

 

Halaman:

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: Setkab.go.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x