Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Bengkulu Rabu Malam, Ini Keterangan Pihak BMKG

- 11 Februari 2021, 07:32 WIB
Gempa guncang Bengkulu
Gempa guncang Bengkulu /Twitter.com/@infoBMKG/

PORTAL PASURUAN - Gempa bumi kembali mengguncang wilayah Indonesia. Kali ini di Bengkulu.

Gempa bumi Bengkulu berkekuatan magnitudo 6,5. Peristiwa ini terjadi Rabu, 10 Februari 2021.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika menyebut pusat gempa berada di Barat Daya Enggano.

"#Gempa Mag:6.5, 10-Feb-21 19:52:27 WIB, Lok:5.63 LS, 101.60 BT (Pusat gempa berada di laut 80 km BaratDaya Enggano), Kedlmn:10 Km Dirasakan (MMI) II-III Enggano, II Kota Bengkulu, II Kepahiang #BMKG," tulis keterangan BMKG seperti dikutip PORTAL PASURUAN dari Twitter resmi BMKG di @infoBMKG.

 Gempa berada di kedalaman 10 kilometer di bawah permukaan laut.

Gempa dirasakan warga di Kota Bengkulu serta Kapahiang. BMKG menyebut gempa kali ini tidak berpotensi tsunami.

Belum ada keterangan lebih lanjut terkait kerusakan bangunan dan korban jiwa.

Sebelumnya pada pertengahan Januari lalu, gempa dengan kekuatan magintudo 6,2 mengguncang Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat.

BMKG sendiri menghimbau saat terjadi gempa, masyarakat harus menghindari berada dalam bangunan atau didekatnya.

Halaman:

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x