Telkom Indonesia Membuka Rekrutmen untuk Fresh Graduates 2021, Simak Posisi dan Persyaratannya

28 Februari 2021, 19:20 WIB
PT Telkom buka lowongan kerja /telkom.co.id

PORTAL PASURUAN - PT Telkom Indonesia membuka lowongan pekerjaan tahun 2021 untuk fresh graduates.

Salah satu perusahaan andalan BUMN yang dinamis dan inovatif, yakni Telkom Indonesia, sedang menjaring para fresh graduates untuk berkarya dan membangun Indonesia.

Namun, untuk melamar posisi tersebut pastikan kualifikasi sesuai dan syarat terpenuhi.

Baca Juga: West Bromwich vs Brighton, The Seagulls Takluk 1-0 dari The Baggies Akibat Dua Kali Gagal Penalti

Dilansir dari laman resmi Telkom, ada enam bidang pekerjaan yang sedang membutuhkan tambahan pekerja, antara lain:

1. Access network operation & maintenance
2. Transport and core network operation & maintenance
3. Service roadband & video platform design & planning
4. Sales operation & management
5. Customer relationship management
6. Customer service operations

Lokasi penempatannya saat ini adalah Sumatera, Kepulauan Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Kepulauan Maluku, dan Papua.

Baca Juga: Polisi Bubarkan Aksi Demonstaran Tuntut Pembebasan Aung San Suu Kyi, Seorang Wanita Dilaporkan Tewas

Berikut adalah persyaratannya, sesuai pada laman resminya:

1. Warga Negara Indonesia

2. Telah menyelesaikan masa studi dengan melampirkan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL)

3. Batas usia per 1 Maret 2021:

- Fresh Graduate
S1: belum berusia 24 tahun
S2: belum berusia 27 tahun

- Experience (memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun)
S1: belum berusia 27 tahun
S2: belum berusia 30 tahun

4. Bersedia menjalani masa ikatan dinas

5. Bersedia ditempatkan di lokasi penempatan pilihan dengan batasan pergerakan karir hingga Band Posisi IV masih berada dalam lokasi penempatan yang sama, sedangkan pergerakan karir ke Band Posisi III sampai dengan Band Posisi I dapat dilakukan dalam skala nasional (first/entry level adalah Band Posisi VI)

6. Hanya pelamar yang memenuhi kualifikasi yang akan diproses.

Untuk mendaftar, pelamar bisa mengunjungi laman rekrutmen.telkom.co.id, lalu membuat akun terlebih dahulu.

Setelah membuat akun, pelamar diminta untuk mengupload dokumen secara online melalui website recruitmen, berupa dokumen wajib:

1. KTP
2. Ijazah (jika lebih dari satu, harap disatukan dalam 1 file pdf, dan upload pada bagian Ijazah)
3. Transkrip nilai (jika lebih dari satu, harap disatukan dalam 1 file pdf, dan upload pada bagian transkrip nilai)
4. Sertifikat kemampuan bahasa Inggris, seperti TOEFL atau IELTS
5. Kreatif CV
6. Surat pengalaman kerja bagi yang sudah memiliki pengalaman kerja
7. Foto diri, dengan cara klik foto diri di menu Daftar Riwayat Hidup dan klik Upload.

Kemudian pelamar akan mengisi form yang tersedia, untuk memilih bidang yang dilamar dan lokasi penempatan.

Pendaftaran dibuka mulai 22 Februari hingga 5 Maret 2021.

Baca Juga: Bawakan Original Soundtrack Film Raya and The Last Dragon, Via Vallen Mengaku Fans Disney dari Kecil

Untuk dipehatikan, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk tidak memungut biaya baik secara langsung atau bekerjasama dengan pihak lain untuk menyediakan sarana transportasi dan akomodasi dengan meminta pembayaran dari peserta.

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk juga berhak menetapkan kandidat yang memenuhi kualifikasi pada tiap tahapan seleksi, keputusan ini bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.***

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: Telkom

Tags

Terkini

Terpopuler