Tanggapi Aksi Serangan Teror di Mabes Polri, Ketua MPR RI Bamsoet: Ini Alarm Keras untuk Seluruh Pihak

- 1 April 2021, 11:05 WIB
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo tanggapi isu terorisme
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo tanggapi isu terorisme /Instagram.com//@bambang.soesatyo/

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 SD, Halaman 24 dan 25. Tema 7: Kepemimpinan, Subtema 1: Pemimpin di Sekitarku

"Keberadaan UU Nomor 5 Tahun 2018 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Terorisme, menjadikan tidak ada alasan lagi bagi aparat hukum untuk mengatakan bahwa mereka tidak memiliki kewenangan cukup dalam penanggulangan terorisme. Seperti terjadi di tahun-tahun sebelumnya," lanjutnya.

Bamsoet juga mengatakan agar masyarakat tidak menghubungkan pakaian khas agama yang digunakan penyerangan Mabes Polri dengan agama tertentu.

"Siapapun dengan motif apapun bisa berada di baliknya. Muslim Indonesia adalah muslim yang Rahmatan Lil Alamin, dengan mengedepankan nilai tasamuh (toleran), tawazun (seimbang/harmoni), tawassuth (moderat), dan ta'adul (keadilan). Sikap si penyerang tersebut sangat jauh dari itu semua," paparnya menambahkan.

Menurut Bamsoet tindak terorisme ini bukan hanya menjadi kejahatan terhadap kemanusiaan, melainkan terhadap persatuan dan kedaulatan bangsa.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru, Rans Entertainment Cari Anak Muda Lulusan SMA, D3, dan S1 untuk Berbagai Posisi

Karenanya, dengan gotong royong seluruh kekuatan elemen bangsa, negara tidak boleh kalah oleh teroris.

Setelah beberapa hari lalu terjadi ledakan bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Rabu 31 Maret 2021 sekitar pukul 16.30 WIB masyarakat digemparkan aksi teror lone wolf di Mabes Polri.

Pelakunya diketahui seorang wanita berusia 25 tahun. ***

Halaman:

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah