Simak Resep Gampang Buat Tempe Mendoan Spesial, Cocok untuk Jualan

28 Januari 2021, 12:25 WIB
Tempe mendoan (Instagram.com/@jogjabikinlaper) /Instagram.com/@jogjabikinlaper

PORTAL PASURUAN - Memasuki musim penghujan, cuaca menjadi tidak menentu dan kerap udara menjadi dingin menggigit.

Tempe mendoan menjadi salah satu pilihan terbaik untuk menemani waktu santai bersama keluarga. Disuguhkan bersama teh atau kopi.

Tempe medoan adalah sejenis gorengan dengan bahan dasar tempe yang dibalur dengan tepung. Jajanan ini diklaim berasal dari Banyumas, Jawa Tengah, dan digemari oleh masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Tiba di Kota Pasuruan, Satgas Ungkap Jadwal Vaksinasi

Banyaknya penikmat tempe mendoan bisa menjadi peluang bisnis untuk berjualan dan menghasilkan uang.

Berikut adalah resep sederhana tempe mendoan yang gurih:

Bahan yang dibutuhkan:

1. Tempe 10 iris

2. Tepung terigu 250 gr

3. Air

4. Tepung beras 2 sdt

5. Minyak goreng

6. Daun bawang 2 tangkai, kemudian iris tipis-tipis

7. Kunir bubuk 1 sdt

8. Garam dan penyedap rasa secukupnya

Baca Juga: 9 Cara Berwudhu yang Diperintahkan Rasulullah SAW, Jangan Sampai Ada yang Terlewat

Bumbu basah tempe mendoan:

1. Campur tepung terigu, tepung beras, kunir bubuk, garam, penyedap rasa, dan daun bawang

2. Tambahkan air secukupnya dan aduk hingga rata dan cukup kental

Baca Juga: Hidup Pas-Pasan Sejak Kecil, Inilah Kisah Sukses Pendiri dan Mantan CEO Alibaba Group Jak Ma
Cara membuat:

1. Masukkan tempe yang sudah diiris ke dalam bumbu basah

2. Panaskan minyak goreng

3. Masukkan tempe yang sudah dicampur bumbu basah ke minyak yang telah panas

4. Goreng hingga berubah warna menjadi keemasan

5. Angkat dan tiriskan

6. Sajikan dengan cabai

Itu tadi adalah resep gampang memasak tempe mendoan yang dapat dijadikan ide jualan saat  musim penghujan.***

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Tags

Terkini

Terpopuler