Identik dengan Bunga dan Bau Harum, Ternyata Kupu-kupu Punya 7 Makanan Favorit Menjijikkan, Simak Faktanya

- 28 Januari 2021, 18:54 WIB
Kupu-kupu menghisap nektar bunga.
Kupu-kupu menghisap nektar bunga. /Pixabay/Capri23auto
PORTAL PASURUAN - Kupu-kupu identik dengan serangga kecil bersayap warna-warni. Hewan ini terkenal suka berkerumun di taman bunga untuk mencari nektar.
 
Pada umumnya memang benar nektar  bahwa kupu-kupu menghisap nektar dari bunga sebagai makanannya, dan minum dari genangan air melalui belalai panjangnya. 
 
 
Namun di balik keindahannya itu, siapa sangka bahwa hewan cantik ini punya kebiasaan yang menjijikkan. Lebih khusus lagi,  makanan mereka bisa dibilang jorok.
 
Faktanya, bunga saja tidak memberikan cukup natrium untuk kupu-kupu, sehingga mereka tertarik pada hal-hal yang asin. Hewan ini masih membutuhkan zat lain yang tidak ada pada nektar bunga.
 
 
Sebagaimana dilansir PortalPasuruan.com pada situs Mentalfloss, inilah 5 makanan menjijikkan kesukaan kupu - kupu.
 
1. Lumpur 
 
Kupu-kupu di lumpur
Kupu-kupu di lumpur Tangkap layar Youtube/GoTrails
 
Setelah hujan, tidak jarang di daerah tertentu terdapat gerombolan kupu-kupu yang hinggap di tanah becek, mengisap lumpur. Para ilmuwan yakin spesies kupu-kupu tertentu melakukannya untuk melengkapi asupan garam, nitrogen, protein, dan asam amino mereka.
 
2. Keringat dan air mata
 
Jika kupu-kupu pernah hinggap pada manusia, itu bukan karena ia menyukai atau aroma seseorang seperti bunga. Sebenarnya, itu karena kupu-kupu tertarik dengan bau garam dalam keringat dan darah manusia.
 
 
Belalainya yang sangat kecil membuat seseorang tidak merasakan, saat hewan ini menghisap keringatnya.
 
3. Urin
 
Dalam buku Handbook for Butterfly Watchers, mengatakan bahwa beberapa spesies kupu-kupu bahkan mengonsumsi cairan keringat atau urin.
 
Caranya adalah mereka akan mengeluarkan cairan ke keringat yang mengering atau genangan air kencing hewan yang lebih besar sehingga mereka dapat menampung mineral yang baru terlarut. 
 
4. Darah dan Kotoran Hewan
 
Foto Kupu-kupu saat menjilat kotoran
Foto Kupu-kupu saat menjilat kotoran Tangkap layar Youtube/Wildlife Conservation Trust
 
Selain itu, tak jarang kupu-kupu memakan kotoran atau darah yang mengering. Para peneliti percaya bahwa kotoran dan darah penuh dengan semua jenis nutrisi bermanfaat, yang akan dinikmati kupu-kupu saat diberi kesempatan.
 
5. Bangkai
 
Foto Kupu-kupu saat memakan bangkai
Foto Kupu-kupu saat memakan bangkai Tangkap layar Youtube/SmarterEveryDay
 
Siapa sangka, bangkai hewan ternyata sangat disukai kupu-kupu. Sehingga para peneliti melakukan penelitian membuat perangkap kupu-kupu tropis dengan kepala udang, bongkahan ular mati, dan pasta udang. Karena kupu-kupu tidak memiliki gigi, mereka pada dasarnya hanya dapat menjilat daging yang membusuk.
 
"Perangkap diberi umpan dan diperiksa selama lima hari, dengan umpan ekstra ditambahkan setiap hari untuk memastikan berbagai kerusakan," tulis seorang ilmuwan dalam laporannya.
 
 
Inilah fakta menjijikkan mengenai kupu-kupu. Jadi, masihkah menganggapp kupu-kupu adalah hewan yang manis?.***
 

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: mentalfloss.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x