KH Hasan Mutawakil Alallah Terpilih sebagai Ketua MUI Jawa Timur

24 Desember 2020, 09:16 WIB
Logo Majelis Ulama Indonesia (MUI). /Twitter.com/@MUIPusat

PORTAL JEMBER - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Timur telah menyelesaikan pemilih ketua yang baru.

Dalam pemilihan yang berlangsung pada Rabu 23 Desember di Hotel Swiss Bell Inn Juanda, Sidoarjo, tim formatur memilih KH Hasan Mutawakil Alallah sebagai ketua umum MUI Jawa Timur.

Sedangkan sekretaris umum MUI Jawa Timur disepakati adalah Prof Akhmad Muzakki.

Baca Juga: 405 Positif Covid-19 dari Klaster Perusahaan, Wabup Pasuruan Mujib Imron Bagikan Masker untuk Buruh

Selain itu, tim formatur yang terdiri dari 13 orang juga menyepakati sebagai Ketua Dewan Pertimbangan MUI Jatim adalah Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Sedangkan Wakil Ketua Umum dijabat Prof KH Halim Soebahar (Ketua MUI Jember) dan Prof KH Thohir Luth.

Rapat tim formatur yang dipimpin oleh Saifullah Yusuf tersebut berjalan dengan lancar. Sebab, sebagian besar anggota formatur menghendaki KH Mutawakil pimpin MUI Jatim.

Baca Juga: Pemerintah Gratiskan Vaksin Covid-19, Inilah 4 Kategori yang Tidak Bisa Ikut Vaksinasi

Pengurus PWNU Jawa Timur KH Fahrur Rozi berharap ada perubahan dalam susunan pengurus MUI Jawa timur.

Sebab, kepengurusan MUI yang lama sudah berjalan tiga periode, sehingga MUI Jawa Timur butuh penyegaran.

Baca Juga: Agar Tanaman Krisan yang Dibeli di Toko Bunga Tetap Rajin Berbunga Lebat, Ini Tipsnya

Berikut susunan Tim Formatur Pemilihan Ketua Umum MUI Jatim:

1. KH Abdushomad Buchori (Ketua Umum MUI Jatim Demisioner)
2. Ainul Yaqin (Sekretaris Umum MUI Jatim Demisioner)
3. Saifullah Yusuf (Dewan Pertimbangan MUI Jatim)
4. KH Halil Tahir (Korwil MUI Jatim)
5. KH Rofii Ismail (Korwil MUI Jatim)
6. KH Zamzawi (Korwil MUI Jatim)
7. KH Imam Sa'duddin (Korwil MUI Jatim)
8. Prof. Achmad Muzakki (Perwakilan NU Jatim)
10. Prof. Thohir Luth (Perwakilan Muhammadyah)
11. KH Ahmad Roziqi (Perwakilan DMI)
12. Prof. Ridlwan Nasir (UINSA)
13. KH Dahlan. (Ponpes Darul Ulum)

***

Editor: Hari Setiawan

Sumber: Kominfo Jatim

Tags

Terkini

Terpopuler