Tebing Bukit Kapur Longsor Akibat Diguyur Hujan Deras, BPBD Bangkalan: Satu Orang Tewas Tertimbun

16 Maret 2021, 08:15 WIB
Ilustrasi longsor. /BNPB

PORTAL PASURUAN - Tebing wisata Bukit Kapur di Dusun Palebunan, Desa Berbeluk, Kecamatan Arosbaya, Kabupaten Bangkalan amblas.

Peristiwa yang terjadi Senin 15 Maret ini disinyalir akibat intensitas hujan yang tinggi.

Intensitas hujan disertai kondisi tanah yang rapuh, membuat tebing tersebut longsor.

Baca Juga: Info Daya Tampung 18 Prodi Soshum Unsri di SBMPTN 2021 dan Jumlah Peminat Tahun Sebelumnya, Ada Ilmu Hukum

Akibatnya, seorang warga bernama Badrun tertimbun reruntuhan.

Menurut keterangan Kalaksa BPBD Pemkab Bangkalan Rizal Moris, saat ditemukan pria paruh baya yang berprofesi sebagai penambang itu sudah dalam keadaan tak bernyawa.

"Saat ini korban sudah dibawa pulang ke rumahnya dan telah dimakamkan di pemakaman umum desa setempat," katanya seperti dikutip PORTAL PASURUAN dari ANTARA, Senini 15 Maret 2021.

Baca Juga: Desta Berulang Tahun yang ke-44, Natasha Rizy Tulis Caption Ingatkan Tentang Pentingnya Bersyukur

Menurut Rizal, kejadian bukit kasus longsor dilokasi tersebut bukan yang pertama kali.

Ironisnya bahkan seringkali peristiwa sama memakan korban.

Pada Mei 2019, bukit ini pernah longsor, dan longsoran batu dari bukit yang batunya ditambang warga tersebut mengenai pemilik sebuah warung bernama Hj Hotijah (60), warga Desa Buduran, Kecamatan Arosbaya.

Baca Juga: Resmi Menyandang Status Istri Vicky Prasetyo, Kalina Octaranny Ungkap Kebahagiaan yang Luar Biasa

Akibat tertimbun batu Hj Hotijah mengalami luka berat di bagian kepalanya.

"Saat itu juga kami memasang himbauan agar warga tidak melakukan penambangan, akan tetapi keesokan harinya papan himbauan yang kami hilang dicabut warga," katanya.

 Kecamatan Arosbaya sendiri merupakan satu dari lima kecamatan yang masuk daerah rawan longsor di Bangkalan. ***

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler