Survei Indikator Politik: Gubernur DKI Anies Baswedan Capres Favorit di Kalangan Anak Muda

22 Maret 2021, 11:30 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan naik MRT /Facebook.com/Anies Baswedan


PORTAL PASURUAN  - Anak muda mulai menaruh harapan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di pilpres mendatang.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI itu berada di peringkat pertama calon presiden pilihan anak muda.

Survei tersebut dilakukan oleh Lembaga survei Indikator Politik Indonesia belum lama ini.

Baca Juga: 7 Jenis Makanan yang Bisa Membantu Meredakan Stres, Mulai dari Matcha, Ubi dan Kimchi

Baca Juga: Selain Yogyakarta International Airport , Dua Bandara Berikut Akan Terapkan Tes GeNose Mulai Hari Ini

Nama Anies mengungguli belasan politisi top bahkan senior di tanah air.

Dilansir dari PORTAL JEMBER dalam artikel berjudul Kalahkan Para Politikus Top, Anies Baswedan Jadi Calon Presiden yang Paling Banyak Dipilih Anak Muda , Anies Baswedan berhasil memenangkan jumlah suara sebesar 15,2 persen.

Dirinya menempati peringkat nomor satu sebagai calon presiden yang banyak dipilih oleh anak muda.

Baca Juga: Mengaku Penggemar Berat, Afgan Bangga Bisa Kolaborasi dengan Jackson Wang di Lagu Terbaru

Baca Juga: Rafathar Perdana Makan Lele Goreng, Ekspresi Putra Semata Wayang Nagita Slavina Tak Terduga

Peringkat tersebut didapatkan dari survei pilihan anak muda terhadap calon presiden pilihannya yang diadakan oleh Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia.

Nama Gubernur DKI Jakarta tersebut bahkan mengalahkan 17 nama para politikus top lainnya.

"Di antara 17 nama yang paling tinggi secara absolut yang tertinggi itu Anies Baswedan," tutur Burhanuddin Muhtadi, Direktur Eksekutif Indikator Indonesia, dalam acara zoom meeting 'Rilis Survei Indikator: Suara Anak Muda tentang Isu-isu Sosial, Politik Bangsa' pada Minggu, 21 Maret 2021.

Dari data survei diketahui bahwa anak muda pemilih Anies paling banyak berasal dari pendukung Prabowo-Sandi pada Pemilu 2019 lalu.

"Kalau melihat datanya secara umum, Anies paling banyak mendapat dukungan di antara mereka yang mencoblos Pak Prabowo-Sandi pada Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2019," ucap Burhanuddin Muhtadi.

Sedangkan Ganjar Pranowo berada di bawah Anies dengan mendapatkan pilihan sebesar 13,7 persen dan disusul Ridwan Kamil sebanyak 10,2 persen.

Kemudian di bawah Ridwan Kamil terdapat Sandiaga Uno yang memperoleh suara sebesar 9,8 persen.

Prabowo Subianto yang pernah beberapa kali mencalonkan diri sebagai presiden, dalam survei ini menempati posisi di bawah Sandiaga Uno, yaitu 9,5 persen.

Lalu, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menempati posisi keenam dengan perolehan suara sebanyak 4,1 persen.

Selebihnya, nama-nama di bawah AHY memperoleh suara di bawah 2 persen seperti Tito Karnavian, Puan Maharani, Eric Thohir, Gatot Nurmantyo, dan Khofifah.

Selain itu, didapatkan data pula bahwa anak muda yang memilih Jokowi pilihannya menyebar ke sejumlah nama.

Survei nasional suara anak muda ini dilaksanakan dengan metode acak dari kumpulan sampel acak survei tatap muka langsung yang dilaksanakan Indaktor Politik Indonesia pada Maret 2018 hingga Maret 2020.

Sedangkan pelaksanaan surveinya yakni pada tanggal 4-10 Maret 2021 dan menggunakan kontak telepon. Jumlah responden yang mengikuti survei ini adalah sebanyak 1.200 anak muda dengan rentang usia 17 hingga 21 tahun.

Survei ini memiliki tingkat kepercayaan sebesar 95 persen dan toleransi kesalahan (margin of error) sekitar 2,9 persen dengan asumsi metode simple random sampling.

Para responden tersebut dalam survei ini diberi pertanyaan 'Jika pemilihan presiden diadakan sekarang, siapakah yang akan dipilih sebagai presiden di antara 17 nama yang disebutkan?'.

Misalnya jika berdasarkan etnis, anak muda Jawa lebih banyak memilih Ganjar Pranowo daripada Anies Baswedan.

Perolehan suara keduanya menjadi masing-masing 22,1 persen dan 12,2 persen lalu disusul Sandiaga Uno sebesar 10,3 persen.

Sedangkan jika berdasarkan etnis anak muda Sunda, hasilnya juga berbeda lagi. Kali ini Ridwan Kamil juga mengalahkan Anies dengan perolehan suara 28,6 persen dan Anies Baswedan memperoleh 15,5 persen.

Lalu di urutan selanjutnya ada Prabowo-Sandi dengan suara masing-masing sebesar 10,3 persen.

Terlepas dari hasil survei yang bervariasi berdasarkan etnis tersebut, perincian hasil survei secara umum dan absolut adalah sebagai berikut.

1. Anies Baswedan (15,2 persen)
2. Ganjar Pranowo (13,7 persen)
3. Ridwan Kamil (10,2 persen)
4. Sandiaga Uno (9,8 persen)
5. Prabowo Subianto (9,5 persen)
6. Agus Harimurti Yudhoyono (4,1 persen)
7. Erick Thohir (1,5 persen)
8. Tito Karnavian (1,2 persen)
9. Puan Maharani (1,1 persen)
10. Gatot Nurmantyo (0,8 persen)

Baca Juga: Info Daya Tampung 7 Prodi Soshum UPN Veteran Yogyakarta SBMPTN 2021 dan Peminatnya Tahun Sebelumnya
11. Khofifah Indar Parawansa (0,7 persen)
12. Ma'ruf Amin (0,4 persen)
13. Budi Gunawan (0.4 persen)
15. Bambang Soesatyo (0,4 persen)
16. Airlangga Hartanto (0,2 persen)
17. Mahfud MD (0,2 persen)
18. Muhaimin Iskandar (0,0 persen)

Meskipun begitu, Burhanuddin Muhtadi menyebutkan bahwa tiap-tiap nama memiliki kekuatan masing-masing berdasarkan usia, gender, tempat, dan etnis, jika dibedah berdasarkan sosiodemografi. (Woro Auliadana Balkis/Portal Jember)
***

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler