Selidki Asal dan Motif, Polisi Kejar Pelaku Teror Bom Palsu yang Sasar Rumah Ketua Komite KAMI

27 Maret 2021, 07:00 WIB
Benda mencurigakan diduga bom ditemukan di Jalan Camar Cipinang Indah, Cipinang, Jakarta Timur pada Jumat, 26 Maret 2021. /Arahkata/Ahyar/Ahyar/Arahkata

PORTAL PASURUAN - Benda mirip bom yang ditemukan di rumah Ketua Komite Eksekutif Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI), Ahmad Yani dinyatakan palsu.

Sebelumnya rumah Ketua Komite KAMI, Ahmad Yani di Cipinang Indah, Jakarta Timur diteror bom.

Penemuan benda diduga bom ini juga dibenarkan Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Ringkus Polisi Gadungan yang Tipu Korbannya dengan Alasan Ekonomi

Baca Juga: Berpuasa Setelah Nisfu Syaban Apakah Diperbolehkan? Ini Pandangan Menurut Hukum Islam

“Tadi pagi (kemarin,red) sekitar pukul 06.30 WIB di sekitar Duren Sawit, Jakarta Timur, tepatnya di Jalan Camar Blok AA 1 Nomor 1 Cipinang Indah, Duren Sawit, Jakarta Timur, telah ditemukan benda mirip dengan bom," ujarnya.

Polisi yang menerjunkan tim Gegana langsung mengamankan lokasi dan melakukan penelitian terhadap benda diduga bom itu.

"Kemudian telah dilakukan tindakan pengamanan terhadap benda yang terlihat seperti bom tersebut. Dan setelah dilakukan penelitian oleh tim Gegana, dapat dipastikan bahwa benda tersebut merupakan bom palsu,” tambah Rusdi seperti dikutip PORTAL PASURUAN dari laman Humas Polri, Jumat 25 Maret 2021.

Baca Juga: Belum Mendapat Surat Keterangan Lulus? Ternyata Masih Bisa Mengikuti UTBK-SBMPTN 2021, Simak Caranya Disini

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 5 SD dan MI Tema 8 halaman 44, 45, dan 49 Subtema 1 Manusia dan Lingkungan

Dirinya mengatakan Polda Metro Jaya masih menyelidiki asal muasal bom palsu tersebut.

Rusdi menambahkan, pihaknya akan mengejar pelaku yang telah meresahkan masyarakat tersebut.

“Tentunya Polda Metro masih selidiki, mencari pihak-pihak yang telah melakukan perbuatannya yang tentunya telah menyebabkan ada kecemasan di masyarakat,” tuturnya.

Baca Juga: Lirik dan Filosofi Lagu Ge Mu Fa Mi Re (Maumere) dari Daerah NTT Karya Nyong Franco

Sebelumnya polisi dari Polda Metro Jaya telah memeriksa bom palsu yang ditemukan di depan rumah Ketua KAMI, Ahmad Yani.

Hasil pengecekan ditemukan serbuk petasan dari rangkaian bom palsu tersebut.

Meski mengandung serbuk petasan, polisi memastikan bom palsu itu tidak bisa meledak karena tak ada alat picu. ***

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: Humas Polri

Tags

Terkini

Terpopuler