Bantuan Kuota Internet Kemendikbud Kepada Pelajar, Mahasiswa dan Guru Akan Disalurkan Pada Tanggal Ini

- 1 Maret 2021, 21:45 WIB
Potret Nadiem Makarim.
Potret Nadiem Makarim. /Instagram/@nadiemmakarim

PORTAL PASURUAN - Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) kembali menyalurkan bantuan kuota internet kepada Pelajar, Mahasiswa dan Guru.

Setelah sukses mendapatkan respon positif terhadap penyaluran bantuan kuota internet pada 2020, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Nadiem Makarim memberitahukan bahwa kuota internet 2021 akan disalurkan kembali.

"Hari ini adalah kabar membahagiakan, karena hari ini kami ada kabar baik bagi bapak-ibu guru, dosen, sekaligus adik-adik mahasiswa dan pelajar, yakni kebijakan bantuan kuota data internet tahun 2021," kata Nadiem.

Baca Juga: Jenis-jenis Tokoh dalam Cerita, Materi Tema 8 Kelas 4 SD dan MI Halaman 161

Nadiem menegaskan bahwa bantuan kuota internet ini untuk membantu dan mempermudah proses pembelajaran jarak jauh (PJJ) di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Aplikasi E-Dumas Diluncurkan Polri, Pelayanan Pengaduan Bisa Dilakukan Dengan Mudah

Bantuan kuota internet Kemendikbud 2021 menurut Nadiem berbeda dengan tahun sebelumnya khususnya dalam mengakses atau menggunakan data internet.

"Karena itulah kami akan melanjutkan bantuan kuota internet ini selama tiga bulan kedepan. Tapi, ada sedikit perbedaan, kami mendengar dan masukan dari masyarakat untuk meningkatkan fleksibilitas daripada penggunaan kuota internet tersebut," kata Nadiem.

Baca Juga: Dua Drama Korea Terbaru, Vincenzo dan Times Berhasil Mencapai Tingkat Penayangan Tertinggi Sepanjang Masa

Penyaluran bantuan kuota internet itu akan dilakukan selama tiga bulan dan akan disalurkan antara setiap 11 sampai 15 di setiap bulannya.

Baca Juga: The Penthouse 2 Meraih Rating Tertinggi dan Menjadi Drama Korea Terbaik Sepanjang Masa

"Ini adalah kabar gembira. Kami melakukan modifikasi dari sebelumnya berdasarkan berbagai masukan dari masyarakat yang menginginkan fleksibilitas dalam penggunaannya," kata Nadiem.***

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: YouTube Kemendikbud RI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x