Kandungan Alkohol Tinggi, Durian Berpotensi Meningkatkan Gula Darah dan Tekanan Darah

1 Januari 2021, 15:58 WIB
Buah Durian /Pexels/ Maddog 229

PORTAL PASURUAN - Siapa yang tidak kenal buah durian? Buah musiman ini saking lezatnya sampai mendapat julukan rajanya buah.

Sayangnya, tak semua orang bisa mengonsumsi buah durian yang lezat ini.

Daging durian memang lembut dan memiliki banyak kandungan vitamin dan mineral.

Namun durian memiliki kadar alkohol yang cukup tinggi bahkan mirip minuman keras.

 Baca Juga: Pemerintah Bubarkan FPI, Pimpinan Ponpes Buntet: Pembubaran Itu Sudah Tepat

Itu sebabnya, durian berbahaya bagi beberapa orang yang menderita maagh kronis, asam lambung tinggi, hingga penderita stroke.

Kadar alkohol tinggi itu dapat memicu gula darah meningkat biasanya terjadi karena glukosa di dalam darah menumpuk dan tidak diserap dengan maksimal oleh sel dalam tubuh.

Hormon insulin adalah hormon yang mengendalikan kadar gula darah ini yang mana hormon ini diproduksi oleh pankreas.

Ketika pankreas tak mampu memproduksi hormon insulin, maka sel dalam tubuh juga tak mampu menyerap serta mengolah glukosa pada semestinya.

Baca Juga: Wabup Pamekasan Raja'e Wafat karena Covid-19, Korban Keempat dari Kalangan Kepala Daerah di Jatim

Glukosa yang seharusnya diolah menjadi energi malah tertimbun di dalam darah dan menyebabkan aliran darah ke otak menjadi terhambat.

Selain kadar gula darah, tekanan darah yang meningkat juga berpotensi menyebabkan stroke.

Tekanan darah yang tinggi dapat menyebabkan pembuluh darah mengeras.

 Baca Juga: Doyan Ngemil? Simak 4 Fakta Mengejutkan Tentang Keripik Kentang Berikut Ini

Pembuluh darah yang mengeras akan membuat darah yang mengalir ke otak menjadi terhambat.

Ketika tekanan darah yang tinggi tak kunjung menurun, maka sangat berisiko menyebabkan penyakit stroke.

Dengan alasan demikianlah penderita penyakit stroke tak disarankan untuk mengonsumsi buah durian.

 Baca Juga: Terseret Kasus Narkoba, Cube Entertainment Nyatakan Jung Il Hoon BTOB Resmi Tinggalkan Grup

Durian atau yang secara ilmiah dikenal dengan Durio zibethinus merupakan salah satu buah musiman paling terkenal di kawasan Asia Tenggara.

Namun, konsumsinya yang aman pada individu dengan hipertensi masih kontroversial.

Dilansir dari artikel Awas! Ternyata Buah Ini Sangat Berbahaya Dikonsumsi Oleh Penderita Stroke, Begini Penjelasannya


Pemberian durian dosis tinggi menyebabkan peningkatan tekanan darah yang signifikan setelah 1 jam konsumsi.

Dengan demikian, lebih baik menghindari buah durian untuk para penderita hipertensi apalagi untuk penderita stroke. (Lia Damayanti)***

 

Editor: Elita Sitorini

Sumber: Portal Probolinggo-Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler