Usai Disuntik Vaksin Covid-19: Wapres Ma'ruf Amin Beri Pesan untuk Lansia: Insya Allah Tidak Apa-Apa

- 18 Februari 2021, 10:50 WIB
Wakil Presiden Ma'ruf Amin gunakan vaksin CoronaVac buatan China.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin gunakan vaksin CoronaVac buatan China. /Instagram resmi Ma’ruf Amin/

PORTAL PASURUAN - Usai Presiden Jokowi, kini giliran Wakil Presiden Ma'ruf Amin yang disuntik vaksin Covid-19.

Pemberian vaksin kepada mantan ketua MUI itu dilakukan di kediaman Ma'ruf, Rabu 17 Februari 2021.

Saat ditanya tentang apa yang dirasakan usai divaksin, dirinya menyebut tak ada efek yang terasa.

Baca Juga: 35 Ribu Pengungsi Korban Banjir di Subang dan Karawang Terima Ribuan Kotak Oranye

"Alhamdulilah saya sudah divaksin. Tidak sakit, biasa-biasa saja," ujar Ma'ruf seperti dikutip PORTAL PASURUAN dari laman resmi Kemensetneg RI, Rabu 17 Februari 2021.

Pria yang pernah menjabat sebagai dewan pertimbangan presiden pada masa kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono itu mengajak kepada para lansia untuk tidak takut divaksin.

"Saya ajak semua yang usianya sudah cukup lanjut untuk melakukan vaksinasi. Insya Allah tidak menimbulkan efek apa-apa," ujar Ma'ruf.

Dirinya memastikan vaksin aman bagi lansia, sebab telah dikeluarkan izin penggunaan darurat atau emergency use of authorization.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 3 SD Halaman 57 Subtema 1: Sumber Energi dan Perubahannya di Rumah dan Sekolah

Halaman:

Editor: Talhah Lukman Ahmad

Sumber: Kemensetneg


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x